Cari Tahu Penyebab dan Cara Mengatasi Suara Mesin Mobil Jadi Kasar

Kamis 04-01-2024,20:30 WIB
Reporter : Ade Nugroho
Editor : Priya Satrio

Namun, jika sudah mengganti oli dan masalah suara mesin mobil kasar masih belum terselesaikan, maka ada baiknya segera periksakan mobil Anda ke bengkel resmi terdekat.

BACA JUGA:6 Penyebab dan Solusi Ketika Mobil Mengeluarkan Bunyi 'Tek-tek' Saat Distarter

• Terjadi Masalah di Bagian Kompresor AC Mobil

Kedua, ada penyebab yang terbilang sangat umum dari kasarnya suara mesin mobil, yaitu karena adanya kerusakan atau permasalahan di bagian komponen prosesor AC mobil.

Masalah ini disebabkan karena berbagai hal, misalnya bagian kompresor yang mulai aus, kurangnya pelumas yang mendukung kinerja kompresor AC,  atau karena adanya kotoran di bagian dalam kompresor yang bisa membuat kompresor tersumbat.

Untuk penyebab kedua ini, solusinya adalah dengan cara flushing dan melakukan pembongkaran terhadap komponen AC mobil. Dengan pembongkaran tersebut, maka kondisi detail di bagian dalam kompresor akan dengan mudah diketahui.

Anda bisa tahu bagian mana yang rusak dan separah apakah kerusakan tersebut. Namun, tentu saja tidak semua orang bisa memiliki kemampuan untuk melakukan pembongkaran ini.

BACA JUGA:9 Keuntungan Mencuci Mobil Secara Cepat Setelah Terkena Hujan, Wajib Paham!

Maka dari itu, jika Anda tidak memiliki kemampuan yang mumpuni, atau tidak punya waktu yang cukup untuk melakukan pembongkaran sendiri, bawalah mobil Anda ke bengkel resmi terdekat supaya bisa mendapatkan tindakan yang tepat.

Dengan membawa mobil ke bengkel, maka Anda bisa lebih mudah mengetahui masalah apa saja yang terjadi pada kompresor AC. Lalu, jika ternyata tidak ada masalah, Anda juga bisa mencari tahu penyebab lain dari suara mesin mobil kasar.

• Rusaknya Bagian Tali Kipas

Di dalam mesin mobil, terdapat salah satu komponen yang disebut dengan tali kipas, fungsinya adalah menghubungkan antara kompresor AC serta alternator, dengan bagian kipas radiator.

Jika tali ini mengalami masalah, maka tanda yang sangat mudah terasa yaitu dengan adanya suara bising atau kasa dari mesin mobil.

BACA JUGA:Awas Penipuan! Kenali 5 Ciri Oli Asli untuk Lindungi Mesin Kendaraan Anda

Hal yang bisa menjadi penyebab masalah ini yaitu karena kondisi permukaannya sudah mulai kering dan retak. Selain itu bisa juga karena kondisi tali yang memang sudah kendur dan tidak layak lagi untuk digunakan.

Ada cara sementara yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah ini, yaitu dengan memberikan pelumas secukupnya di bagian tersebut.

Kategori :

Terpopuler