Sebagai contoh, terdapat sebuah aki dengan spesifikasi 12 V 40 Ah.
Untuk menghitung daya listrik (Watt) yang dihasilkan maka perhitungannya adalah 12 V x 40 Ah = 480 Watt.
Nah, sekarang setelah mengetahui rumusnya mungkin kamu akan bertanya-tanya apabila aki memiliki spesifikasi 12 V 40 Ah dengan daya yang dihasilkan sebesar 480 watt apakah bisa digunakan jika dinamo starter membutuhkan daya sebesar 1200 Watt? Untuk mengetahuinya maka perhitungan daya tidak bisa berhenti di sini.
Ampere Hour (Ah) sendiri merupakan kapasitas arus maksimum aki untuk bisa bertahan sebelum kosong atau habis.
BACA JUGA:Cara Merawat Sasis Mobil Agar Tidak Mudah Keropos dan Karatan
BACA JUGA:7 Rekomendasi Mobil Keluarga untuk Mudik, Mulai dari Harga Rp200 Jutaan!
Ampere ke Watt: Hitungannya dan Panduan Pilih Aki yang Pas!-jeomp-freepik
Jadi aki sebesar 40 Ah dapat mengeluarkan kapasitas arus listrik maksimal sebesar 40 Ampere dalam durasi 1 jam, sehingga dalam waktu setengah jam aki dapat mengeluarkan arus sebesar 80 Ampere.
Untuk mengetahui berapa Ampere yang dibutuhkan untuk menyalakan dinamo starter dengan daya 1200 Watt, maka rumus berikut bisa kamu gunakan:
I = P/V
Jika dinamo starter memiliki daya sebesar 1200 Watt dengan tegangan sebesar 12 Volt, maka arus listrik yang diperlukan adalah sebesar 100 Ampere.
Kemudian untuk mengetahui aki sebesar 40 Ah dapat bertahan berapa lama saat mengeluarkan arus listrik sebesar 100 Ampere, maka kamu dapat menghitungnya dengan membagi 40 Ah dengan 100 Ampere.
BACA JUGA:Awas! Kenali Tanda-tanda Kerusakan Gearbox Mobil Sob Sebelum Telat
BACA JUGA:Catat! Pentingnya Tahu Waktu Mengganti Ban Mobil yang Tepat Tanpa Telat
Jadi 40/100 sama dengan 0.4 jam atau 24 menit.
Dari perhitungan tersebut diketahui bahwa saat menyalakan dinamo stater dengan daya 1200 Watt secara terus menerus maka aki dengan 12 V 40 Ah bisa kosong dalam waktu 24 menit. Namun perlu diingat, menyalakan starter dinamo tidak akan memakan waktu selama itu karena hanya membutuhkan waktu sekitar 3 detik saja.