Mobil Listrik Canggih NETA V - II Dijual Rp 200 Jutaan, Tanda Jadinya Rp 5 Juta

Rabu 01-05-2024,08:33 WIB
Reporter : Ilham
Editor : Ilham

JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM – Lewat ajang PEVS 2024, pada Selasa (30/4) PT NETA Auto Indonesia, resmi memperkenalkan salah satu produk terbaru mereka NETA V-II.

Oleh distributor resmi mobil listrik merek NETA di Indonesia itu, peluncuran kali ini dihadirkan sebagai pre-launch. Sehingga konsumen yang berminat sudah bisa memesan NETA V-II pada acara yang berlokasi di JIEXPO Kemayoran itu.

Tak tanggung, estimasi harga yang diumumkan pada NETA V-II terbilang kompetitif, yakni Rp 200 jutaan saja.

Ini artinya, di pasar Indonesia mobil SUV ini akan bersaing dengan mobil listrik jenis citycar seperti Wuling Air EV atau Seres E1.

BACA JUGA:BYD Siap Buka Pabrik di Subang, Bakal Serap Ribuan Pekerja

BACA JUGA:Pameran Kendaraan Listrik PEVS 2024 Digelar Hingga 5 Mei, Makin Luas dan Komplet

"Saat ini kami belum bisa memberikan harga resmi secara detail, namun tentunya NETA akan memberikan harga yang terjangkau berkisar Rp 200 jutaan untuk varian tertinggi dengan syarat & ketentuan," ucap Yusuf Anshori, selaku Brand & Marketing Director PT NETA Auto Indonesia.

NETA Indonesia sendiri menampilkan NETA V-II untuk para khalayak pengunjung dengan konsep smart & stylist, yang cocok untuk para generasi muda aktif, energik dan modern.

“Melalui acara ini, menjadi momen yang tepat bagi NETA Indonesia, untuk memperkenalkan salah satu produk terbaru kami yaitu NETA V-II. Dan program Special Pre-Book Price ini berlaku hingga periode Grand Launching NETA V-II yang diperkirakan akan kami lakukan di akhir Mei 2024," tambahnya.

Meski saat ini belum mengumumkan harga resmi, konsumen bisa langsung melakukan pre-booking untuk NETA V-II di acara PEVS 2024. Caranya cukup dengan membayar uang tanda jadi sebesar Rp 5 juta.

BACA JUGA:GAC Aion V Generasi ke-2 Siap Masuk Indonesia, Makin Besar dan Canggih

BACA JUGA:OMODA 7 Memulai Debut, Siap Dijual Global

Keuntungan lainnya bagi para pemesan di PEVS 2024, konsumen berkesempatan untuk mendapatkan Lucky Dip berupa I Phone 15 Pro, Smart TV 55”, Redmi Note 13 Pro, Golden Bar dan Voucher MAP.

NETA juga menghadirkan Special Pre-Book Promo dengan memberikan segudang keuntungan tambahan baik untuk konsumen yang melakukan pemesanan NETA V maupun NETA V-II, seperti Lifetime Warranty, Saldo PLN Mobile hingga Free Wall Charger.

"NETA V-II adalah wujud nyata dari komitmen kami di Indonesia. Kami berharap, NETA V-II menjadi jawaban bagi kebutuhan masyarakat Indonesia akan mobil listrik yang canggih, berkualitas, dan pintar sebagai teman perjalanan di masa depan,“ tutup Yusuf Anshori.

Kategori :

Terpopuler