JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM -- NETA Auto Indonesia menjadi sorotan di Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 yang digelar di ICE BSD.
Booth NETA mendapat kunjungan dari Menteri Perindustrian RI, Agus Gumiwang Kartasasmita, didampingi oleh Ketua Umum Gaikindo, Yohannes Nangoi, dan Ketua I Gaikindo, Jongkie Sugiarto, turut mendampingi kunjungan Menteri Agus Gumiwang.
Menteri Perindustrian Agus Gumiwang memberikan apresiasi kepada NETA atas kontribusinya dalam mendukung ekosistem kendaraan listrik di Indonesia.
Produk unggulan NETA, yaitu NETA V-II dan NETA X, dirakit secara Completely Knocked Down (CKD) di dalam negeri dengan tingkat kandungan lokal mencapai 44%. Hal ini menunjukkan komitmen kuat NETA terhadap industrialisasi lokal.
Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Mencoba NETA X--Neta
BACA JUGA:Subaru Indonesia Luncurkan Dua Model Edisi Terbatas di GJAW 2024, Hanya Dijual 25 dan 5 Unit Saja
BACA JUGA:Suzuki Indonesia Pamerkan Line Up Andalan dan Jimny 5-Door White Rhino Edition di GJAW 2024
Selain itu, Wakil Menteri Perindustrian, Faisol Riza, juga mengunjungi booth NETA di hari yang sama. Kunjungan ini menegaskan pentingnya peran industri otomotif dalam mempercepat adopsi kendaraan listrik sebagai bagian dari agenda transisi energi yang dicanangkan pemerintah.
Government Relations Director NETA Auto Indonesia, Fajrul Ilhami, menyampaikan NETA senantiasa berkomitmen untuk mendukung pemerintah dalam mewujudkan mobilitas ramah lingkungan di Indonesia.
"Melalui visi kami, ‘Tech for All,’ NETA bertekad menghadirkan kendaraan listrik cerdas yang tidak hanya inovatif tetapi juga terjangkau bagi masyarakat luas," ujar Fajrul.
Sebagai pendatang baru di industri kendaraan listrik Indonesia sejak Juni 2023, NETA telah menunjukkan komitmen nyata melalui beragam produk, seperti NETA V, NETA V-II, dan NETA X.
Dengan fokus pada solusi mobilitas berkelanjutan, NETA optimistis mampu memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia.
NETA mengajak masyarakat untuk mengunjungi booth-nya di Hall 7, Booth 7E, ICE BSD, selama GJAW 2024 yang berlangsung pada 22 November - 1 Desember 2024. Pengunjung dapat melihat inovasi terbaru NETA dan mencoba kendaraan listriknya melalui sesi test drive yang tersedia di area pameran.