Perkuat Segmen Elektrifikasi di Jawa Barat, Geely Luncurkan EX2 dan Starray EM-i di Bandung

Jumat 28-11-2025,14:55 WIB
Reporter : Alvin Septian
Editor : Alvin Septian

JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM -- Geely Auto Indonesia terus menunjukkan keseriusannya menjejakkan kaki di pasar kendaraan listrik Tanah Air.

Pada gelaran mall exhibition di Mini Atrium 23 Paskal Shopping Center, Bandung, 24–30 November 2025, Geely membawa dua amunisi terbaru yaitu Geely EX2 dan Starray EM-i.

Keduanya melengkapi portofolio mobil elektrifikasi Geely yang efisien dan ramah lingkungan, sekaligus menyasar karakter konsumen Jawa Barat yang semakin dinamis.

Sales & Channel Development Director Geely Auto Indonesia, Constantinus Herlijoso, menilai Bandung dianggap menjadi wilayah penting untuk ekspansi Geely karena pasar otomotifnya besar dan konsumennya beragam.

"Saat ini, Geely telah memiliki dua diler resmi di Bandung untuk memastikan layanan penjualan dan after sales yang mudah diakses bagi konsumen," pungkasnya.

BACA JUGA:Gandeng SM Group, Geely Tancap Gas Resmikan 3 Dealer Baru di Jabodetabek


Constantinus Herlijoso, Sales & Channel Development Director Geely Auto Indonesia--Geely

Geely EX2: EV Kompak Bergaya Urban 

Geely EX2 dirancang sebagai teman mobilitas masyarakat urban, yang tampil dengan desain mewah serta sederet fitur pintar.

Mengusung platform GEA, SUV listrik ini menawarkan kabin lega dan struktur keamanan yang optimal.

Tampilan depannya ikonik lewat Smiling Front Grille, lampu LED Feather-Flow, dan velg four-leaf clover.

Selain itu, ada enam pilihan warna menarik termasuk dua warna spesial Stellar Blue dan Aurora Pink, yang memberi opsi personalisasi bagi penggunanya.


Eksterior Geely EX2 tampil ikonik lewat Smiling Front Grille, lampu LED Feather-Flow, serta velg four-leaf clover.--Geely

BACA JUGA:GJAW 2025: Geely Goda Pengunjung dengan Deretan Promo & Benefit Menarik!

Begitu masuk ke kabin, konsep Wraparound Comfort Cabin langsung memberi kesan cozy.

Kategori :