"Kali ini Evalube bekerjasama dengan Legend Riders Club yang dipelopori oleh para legenda otomotif Tanah Air," tandasnya.
Tim Legend Riders Club yang ikut Evalube Touring Jawa Bali 2022.|Foto: dok. Evalube|
BACA JUGA: Evalube Berbagi di 5 Kota Besar, Sambangi Pendok Pesantren Hingga Mekanik
Menariknya, para riders juga diajak bersilaturahmi dengan komunitas Gilamotor, komunitas nelayan dan pemilik bengkel serta mekanik Evalube.
Di Yogyakarta, seluruh anggota Legend Riders akan mengunjungi bengkel Gunawita untuk melakukan pengecekan kendaraan, sekaligus sowan ke komunitas.
+++++
Perjalanan Evalube Touring Jawa Bali 2022 dimulai dari pabriknya di Cibitung, Jawa Bara.|Foto: dok. Evalube|
Selanjutnya, perjalanan menuju pemberhentian kedua, Malang, dimana dijadwalkan bakal kopdar dengan komunitas Gilamotor Jawa Timur.
Dari Malang, pasukan riders melanjutkannya ke check point ketiga di Banyuwangi dengan agenda bertemu para nelayan di Muncar.
Daerah ini dikenal sebagai pelabuhan terbesar di pulau Jawa serta bengkel-bengkel yang sudah bekerjasama dengan Evalube.
BACA JUGA: Evalube Gelar Program Vaksinasi di Sekitar Pabrik
Dengan perjalanan Cibitung- Banyuwangi yang menempuh jarak kurang lebih 1.200 km, Legend Riders Club akan tiba di Kuta, Bali pada Senin (27/6).
Di Bali, mereka mengadakan acara puncak dengan makan malam bersama, dan talk show interaktif bersama komunitas Gilamotor Bali.
Selain itu, Evalube juga memberikan apresiasi kepada outlet-outlet terbaiknya di Bali yang juga dihadiri oleh perwakilan IMI Bali.