Praktis! Begini Cara Menghilangkan Bau Apek dari AC, Cukup Semprot Udara Kabin Langsung Segar

Rabu 20-07-2022,00:25 WIB
Reporter : T. Sucipto
Editor : T. Sucipto


Segarkan Ruang Kabin Mobil Anda dengan Cara Praktis, Gunakan Air Cleaner model semprot ini ||Dok. OX

"Rawat mobil tak selamanya harus ke bengkel. Khusus bagian interior agar segar, bisa lakukan perawatan sendiri, misal membuat agar AC tidak menghadirkan bau apek. Caranya simpel, kok!"

JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM -  Ibarat rumah kedua,  mobil tentu harus dirawat secara rutin agar memberi kenyamanan dan keamanan bagi pemiliknya.

Merawat mobil, tidak melulu urusan cuci, poles pada bagian eksterior saja, sob. Pada bagian kabin juga harus diberi perhatian khusus.

Tujuannya, ya tentu saja agar ruang interior lebih segar, bersih dan sehat. Sehingga, saat Anda bersama keluarga di dalam kabin jadi lebih nyaman.

Merawat bagian interior mobil tidak selamanya harus ke bengkel resmi atau bengkel umum. Untuk urusan simpel, sobat bisa lakukan dan kerjakan sendiri di rumah.

BACA JUGA:Tanggapan Pakar Safety Driving Tentang Penyebab Utama Kecelakaan Maut Truk Tangki Pertamina di Cibubur

BACA JUGA:Lewat MG x Muklay, Sedan MG 5 GT Disulap Jadi Sebuah Karya Seni

Nah, untuk perawatan kabin kali ini yang bisa sobat lakukan adalah melakukan perawatan ringan sendiri agar AC tidak beraroma apek.

Salah satunya yaitu dengan jalan mengaplikasikan produk khusus untuk perawatan AC atau biasanya disebut AC Cleaner.  

Utamanya, produk model semprot yang praktis ini, digunakan untuk membersihkan ventilasi udara atau kisi-kisi evaporator AC.

Selain itu, cairan semprot itu juga berfungsi untuk mengurangi atau menghilangkan debu, kuman, jamur dan bakteri yang singgah di bagian-bagian lembap AC.

BACA JUGA:Adu Murah Harga LMPV Stargazer vs Avanza-Veloz, Xpander dan Ertiga

BACA JUGA:Nah Lo! Dijual Sekitar Rp 200 Jutaan Plus Fitur Canggih, Hyundai Stargazer Bakal 'Memukul' Penjualan Produk-Produk ini? Colek Xpander Ah...

Ada dua pilihan AC cleaner yang saat ini laris dan berkualitas. Yaitu AC cleaner buatan Sonax maupun Air Re-Fresher besutan Meguiar’s.

Kategori :

Terpopuler