Ada Fitur Canggih di Suzuki S-Presso Loh, Intip Keunggulannya Yuk!
8. Dengan cara yang sama, kalian juga bisa menghubungkan smartphone ke mobil tanpa kabel USB dengan menggunakan Bluetooth.
9. Setelah terhubung, seluruh fitur Android Auto sudah bisa digunakan.
• Cara Menggunakan Apple Carplay
Cara menggunakan fitur Apple Carplay di mobil Suzuki S-Presso juga sama mudahnya, bisa dilakukan dengan langkah-langkah berikut:
1. Pastikan iPhone atau iPad kalian sudah dilengkapi iOS terbaru, minimal iOS 13 ke atas.
BACA JUGA:Trik Menggunakan Dongkrak Buaya yang Benar, Simak Cara Kerjanya
2. Pastikan Siri sudah diaktifkan agar perangkat mobil bisa mengenali perangkat smartphone kalian
3. Pastikan kendaraan dalam keadaan parkir, lalu hidupkan mesin.
4. Selanjutnya, hubungkan perangkat Apple kalian ke fitur Apple Carplay di head unit mobil melalui kabel USB. Selesai, perangkat berhasil terhubung.
5. Alternatif lain, kalian juga bisa menghubungkan perangkat ke mobil secara nirkabel menggunakan Bluetooth.
6. Untuk menggunakan Bluetooth, buka menu Setting (Pengaturan) > General (Umum) > Carplay > lalu pilih perangkat mobil yang tersedia.
7. Setelah terhubung, seluruh fitur Apple Carplay sudah bisa digunakan.
Saat digunakan untuk pertama kali, langkah-langkah menghubungkan Android Auto dan Apple Carplay ke mobil memang cukup panjang. Namun setelah berhasil terhubung, penggunaan selanjutnya akan lebih mudah karena akan berlangsung secara otomatis.
Temukan konten otomotifxtra.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-