Marc Marquez dan Joan Mir Ingatkan Pentingnya Keamanan di Sirkuit Mandalika, Valentino Rossi InginTerjun ke Laut Jika Panas

Marc Marquez dan Joan Mir Ingatkan Pentingnya Keamanan di Sirkuit Mandalika, Valentino Rossi InginTerjun ke Laut Jika Panas

Sebelumnya, pembalap gaek Valentino Rossi juga turut berkomentar dengan konsep yang diusung oleh Sirkuit Mandalika. “Saya sudah melihat tata letaknya [lay out], dan video lintasannya.

Terlihat ada beberapa tikungan untuk melaju cepat, itu akan menyenangkan untuk balapan. Tapi untuk memahami sirkuit secara keseluruhan, trek harus selesai lebih dulu. 

Dan saya turun langsung dengan motor untuk mencobanya,” kata Valentino Rossi dalam wawancara dengan Lucy Wiryono yang diunggah ulang oleh akun Youtube, Nurdien Korindo, (20/5/2021) lalu.

masih pada unggahan Youtube yang sama, Lucy Wiryono juga menanyakan perihal cuaca panas jika balapan di Indonesia, menanggapai hal tersebut Valentino Rossi InginTerjun ke Laut Jika Panas, hal ini karena ia yang sudah pernah balapan di Sentul

“Seperti yang Anda bilang, begitu banyak tuntutan pada sirkuit ini karena cuaca di indonesia sangat panas. Saya turun balapan di Indonesia pada 1996 dan 1997.

Saya ingat cuacanya lebih panas dari malaysia. Jadi ini akan sangat sulit, terlebih lagi trek akan sangat dekat dengan laut. Jika sangat terik, maka kita bisa langsung terjun ke laut,” tutur The Doctor sembari tertawa.

 

Temukan konten otomotifxtra.com menarik lainnya di Google News

Share
Berita Lainnya