Segera Meluncur, Inilah Keunggulan Chery Tiggo Cross

Chery Tiggo Cross: SUV Crossover Stylish dengan Teknologi Canggih dan Keamanan Maksimal--Chery
JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM -- Chery Tiggo Cross hadir sebagai SUV crossover modern yang menarik perhatian dengan desainnya yang stylish, teknologi canggih, kenyamanan luar biasa, dan fitur keselamatan lengkap.
Dengan empat keunggulan tersebut, TIGGO Cross menjadi pilihan tepat bagi mereka yang ingin tampil beda.
Head of Marketing PT Chery Sales Indonesia (CSI), Mohamad Ilham Pratama, mengatakan bahwa Chery Tiggo Cross hadir dengan teknologi canggih yang dirancang untuk meningkatkan kenyamanan, konektivitas, dan keselamatan saat berkendara.
"Calon anggota baru dari TIGGO Family ini juga dirancang untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup dinamis, menawarkan pengalaman berkendara yang imersif dan terhubung," ujarnya.
BACA JUGA:Dukung Mobilitas Hijau, Rentokil Initial Gunakan Mitsubishi L100 EV untuk Kendaraan Operasional
BACA JUGA:Gandeng DIPO Group, Mitsubishi Resmi Buka Dealer Baru di Bengkulu
Desain luar Tiggo Cross menampilkan tampilan yang kuat dan tegas dengan ciri khas Biometric Tiger Face.
Selain itu, mobil ini dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan, seperti enam airbag dan 15 fitur ADAS canggih, termasuk Lane Keeping Assist (LKA), yang siap melindungi pengemudi dan penumpang selama perjalanan.
Chery Tiggo Cross juga menawarkan teknologi canggih untuk kenyamanan dan konektivitas lebih.
Fitur Internet of Vehicle (IoV) memungkinkan pengendara untuk mengontrol dan memantau kendaraan melalui aplikasi di smartphone.
BACA JUGA:Tingkatkan Kualitas Pelayanan Dealer, HPM Gelar Honda National Skill Contest 2025
Ada juga fitur voice control cerdas yang bertindak sebagai asisten virtual, memungkinkan pengoperasian fungsi mobil hanya dengan perintah suara.
Integrasi dengan smartphone juga dapat dilakukan melalui fitur Android Auto dan Apple Carplay, yang memungkinkan pengguna menampilkan aplikasi dan fungsi smartphone di layar head unit yang besar, menjadikan pengalaman berkendara lebih personal dan terhubung.
Temukan konten otomotifxtra.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-