VinFast VF 3, Mini SUV Listrik dengan Segudang Penawaran Eksklusif

VinFast Tebar Promo Eksklusif Setiap Pembelian VF 3--VinFast
JAKARTA, OTOMOTIFTRA.COM -- VinFast, produsen kendaraan listrik asal Vietnam, terus menunjukkan eksistensinya di pasar Tanah Air dengan memperkenalkan model baru di ajang pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 di JIExpo Kemayoran (13-23/2).
Salah satu model yang mencuri perhatian adalah VinFast VF 3. Mini SUV ini dibanderol Rp 227.650.000.
Tak hanya itu, VinFast juga menyediakan promo menarik seperti cashback sebesar IDR 7.850.000 bagi 1.000 pembeli pertama, plus pengisian daya gratis hingga 1 Maret 2028 yang akan semakin menghemat biaya operasional.
Nah dengan tawaran ini, konsumen tak perlu khawatir dengan biaya bahan bakar yang terus naik.
BACA JUGA:MG Boyong Line Up EV Lengkap dan Tawarkan Beragam Promo Menarik di IIMS 2025
BACA JUGA:Suzuki Indonesia Bersiap Luncurkan Mobil Listrik Perdana e Vitara di Indonesia pada 2026
Sebagai perbandingan, mobil bensin rata-rata menghabiskan sekitar 8,1 liter per 100 km. Dengan harga bensin Rp 12.810 per liter, pengemudi yang menempuh 1.000 km per bulan bisa menghabiskan lebih dari Rp 1 juta untuk bahan bakar.
Sementara itu, dalam tiga tahun, pemilik VF 3 bisa menghemat sekitar Rp 37 juta, jumlah yang bisa dialokasikan untuk kebutuhan lain seperti tabungan, liburan, atau modal usaha.
Keuntungan lainnya adalah VF 3 tidak memerlukan pemasangan home charging, sehingga cocok untuk pengguna di kota besar yang tidak memiliki garasi pribadi.
Berbicara performa, VF 3 memiliki jarak tempuh hingga 215 km dengan fitur fast charging yang mampu mengisi baterai dari 10% ke 70% dalam 36 menit.
BACA JUGA:Chery Gandeng Holywings Group di IIMS 2025, Ada Hadiah Spesial Satu Unit Omoda E5 Pure
BACA JUGA:Chery Tiggo Cross Mejeng di IIMS 2025, Dibanderol Mulai Rp 239 jutaan
Dengan stasiun pengisian yang tersebar luas, perjalanan sehari-hari jadi lebih nyaman tanpa khawatir kehabisan daya.
Oh iya, VinFast juga berencana membangun 30.000 stasiun pengisian hingga akhir 2025 untuk memastikan kenyamanan pengguna.
Temukan konten otomotifxtra.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-