Penjualan Meroket, Chery Capai Posisi 6 dari 10 Daftar Brand Mobil Terlaris di Indonesia

Penjualan Meroket, Chery Capai Posisi 6 dari 10 Daftar Brand Mobil Terlaris di Indonesia

Chery Catat Lonjakan Penjualan di Juni 2025, TIGGO 8 CSH Jadi Primadona--Chery

JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM -- PT Chery Sales Indonesia (CSI) menutup paruh pertama tahun 2025 dengan capaian yang membanggakan.

Sepanjang bulan Juni, Chery sukses membukukan penjualan sebanyak 2.271 unit, melonjak 167% dibanding periode yang sama tahun lalu.

Capaian ini membawa Chery meraih posisi ke-6 dalam daftar 10 besar brand mobil terlaris di Indonesia.

Secara kumulatif, wholesales Chery semester I 2025 mencapai 10.283 unit, sebuah angka yang menegaskan eksistensi pabrikan asal Tiongkok ini sebagai pemain kuat di pasar otomotif nasional.

Capaian positif ini tak lepas dari kontribusi tiga model andalan: TIGGO 8 CSH, Chery J6, dan TIGGO Cross.

Ketiganya tampil sebagai tulang punggung utama pertumbuhan Chery di tengah kompetisi yang semakin ketat, baik di segmen kendaraan konvensional berbasis Internal Combustion Engine (ICE) maupun New Energy Vehicle (NEV).

BACA JUGA:Perluas Jangkauan Pasar, Dealer ke-51 Chery Resmi Beroperasi di Jambi

BACA JUGA:Penjualan Melejit! Chery TIGGO 8 CSH Bukukan Ribuan SPK dalam Waktu Singkat

Tingginya minat konsumen terhadap lini SUV premium Chery mencerminkan tumbuhnya kepercayaan pasar terhadap kualitas produk dan inovasi yang diusung merek asal Tiongkok ini.

Sejak awal tahun, Chery konsisten menunjukkan tren kenaikan, bahkan telah melewati target penjualan bulanan 2.000 unit pada Mei lalu.

Juni pun menjadi bulan istimewa dengan angka penjualan retail yang menembus batas ambisius tersebut.

"Kami bersyukur dapat menutup bulan Juni 2025 dengan capaian yang sangat positif dimana penjualan Chery berhasil mencapai 2.271 unit, hingga mengalami kenaikan yang signifikan 167% jika dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya yang membukukan penjualan sebesar 848 unit," ujar Rifkie Setiawan, Head of Brand & Marketing Department PT Chery Sales Indonesia. 

BACA JUGA:Chery C5 dan E5 Facelift Meluncur di Indonesia, Makin Canggih dan Terjangkau!

BACA JUGA:Chery C5 Tampil Lebih Segar, Siap Menjadi Ikon Crossover Masa Depan?

Temukan konten otomotifxtra.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya