Tutorial Cek Oli Kompresor AC Mobil yang Efektif, Lihat Warna Olinya!

Rabu 24-01-2024,07:00 WIB
Reporter : Ade Nugroho
Editor : Priya Satrio

Jika sudah begitu, disarankan untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut oleh teknisi AC mobil guna mengidentifikasi masalah yang mungkin ada.

• Pastikan Tidak Ada Kontaminasi atau Kerusakan pada Oli


Ini Dia Cara Cek Oli Kompresor yang Efektif-freepik-freepik

Perhatikan apakah terdapat tanda-tanda kontaminasi pada oli, seperti partikel logam atau kotoran lainnya. Selain itu, periksa apakah ada tanda-tanda kebocoran pada sistem AC yang dapat mengindikasikan adanya masalah yang memengaruhi oli.

BACA JUGA:5 Cara Melakukan Perawatan Mobil dengan Biaya Hemat dan Efektif

Jika terdapat indikasi kontaminasi atau kerusakan pada oli, segera bawa mobil kalian  ke bengkel AC terpercaya agar dapat dilakukan pemeriksaan dan perbaikan lebih lanjut.

Perlu diingat bahwa cek oli kompresor mobil sebaiknya dilakukan oleh teknisi berpengalaman atau di bengkel AC yang terpercaya. 

Bengkel pastilah memiliki pengetahuan dan peralatan yang tepat untuk melakukan pemeriksaan yang lebih mendalam dan memastikan kinerja optimal dari sistem AC mobil kalian.

Biaya Ganti Oli Kompresor AC Mobil

Biaya penggantian oli kompresor AC mobil dapat bervariasi antara Rp100 ribu hingga Rp200 ribu. 

BACA JUGA:Kawasaki Stockman 230 Punya Fitur Canggih dan Tangguh, Intip Keungglan Mesinnya Yuk

Oli standar umumnya tersedia di pasaran dengan kisaran harga Rp100 ribu, sementara oli dengan kualitas lebih baik bisa mencapai Rp200 ribu.

Untuk metode penggantian oli menggunakan teknik kuras oli. 

Ini biasanya dilakukan dengan menggunakan perangkat canggih bernama Voita. Kelebihan yang bisa kalian  dapatkan jika menggunakan alat ini adalah kalian  tidak perlu membongkar sistem oli.

Biaya penggunaan alat ini sekitar Rp400 ribu. 

BACA JUGA:Jangan Anggap Remeh, Inilah Arti Signal di Dashboard Mobil yang Wajib Kamu Ketahui

Kategori :