Motor Kalian Ketinggian? Pakai 4 Cara Ini Aja Sob, Di Jamin Engga JinJit Club

Sabtu 03-02-2024,13:00 WIB
Reporter : Ade Nugroho
Editor : Priya Satrio

Pastikan tinggi jok motor sesuai dengan tinggi badan kalian.

Cobalah duduk di atas motor dan perhatikan apakah kedua kaki kalian bisa menyentuh tanah dengan baik.

BACA JUGA:Yuk Mengenal Fungsi Shock Absorber, Item Mobil yang Bantu Meredam Gerakan Mendadak

• Perhatikan Bobot Motor

Motor dengan bobot yang lebih ringan akan lebih mudah dikendalikan, terutama bagi pengendara bertubuh pendek.

Bobot motor yang ringan akan membantu kalian dalam mengangkat motor saat terjatuh atau saat memarkirkan motor.

• Cek Suspensi dan Ergonomi

Pastikan suspensi motor dapat diatur sesuai dengan kebutuhan dan kenyamanan kalian.

Selain itu, perhatikan juga ergonomi motor, seperti posisi setang, jok, dan pedal yang nyaman untuk pengemudi bertubuh pendek.

BACA JUGA:Kenapa Harus Beli Sparepart Mobil Asli? Ini Keuntungannya!

Motor dengan stang yang mudah dijangkau dan posisi kaki yang tidak terlalu jauh akan memudahkan kalian saat mengendarai.

• Uji Coba Motor

Sebelum memutuskan untuk membeli motor, lakukan uji coba terlebih dahulu.

Hal ini akan membantu kalian mengetahui apakah motor tersebut sesuai dengan kebutuhan dan kenyamanan kalian saat berkendara.

Jangan ragu untuk mencoba beberapa motor sebelum menentukan pilihan terbaik dan bertanya pada dealer jenis motor mana saja yang cocok untuk postur tubuh kalian.

Mengatasi masalah tinggi sepeda motor bagi pengendara bertubuh pendek bukanlah hal yang sulit. Dengan mengetahui cara menurunkan tinggi sepeda motor dan tips berkendara yang tepat, kalian akan merasa lebih nyaman dan aman saat mengendarai sepeda motor.

Kategori :