JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM - Akhir-akhir ini sangat ramai penggunaan produk otomotif berbasis Listrik sob.
Entah itu motor, mobil atau bahkan sepeda yang berbasis listrik.
Mungkin di sebagian kalian sedang mencari atau bingung untuk memilih mobil listrik yang bagus di tahun 2024 ini.
BACA JUGA:Suzuki Karimun, Mobil Kecil yang Dulu Menjadi Primadona Karena Keiritannya
Yuk di simak pembahasan dari kami tentang 14 rekomendasi mobil listrik yang baik di tahun 2024 ini.
1. Toyota Corolla Altis Hybrid
Toyota Corolla Altis Hybrid kini sudah hadir di Indonesia dengan fitur-fitur baru yang canggih. Varian hybrid dari mobil ini ramah lingkungan.
Dengan mengusung motor listrik, Corolla Altis Hybrid ini dapat menghemat konsumsi BBM sebanyak 70%. Desainnya pun terlihat cantik dan futuristik.
Spesifikasi Toyota Corolla Altis Hybrid:
• Dimensi: 4630 x 1780 x 1455 mm
• Mesin: 2ZR-FXE, Hybrid 4 - Cylinder In-Line, 16 - Valve DOHC with VVT-i
• Transmisi: Automatic CVT
• Performa: 98 ps / 5200 rpm, 14.47 kgm / 4000 rpm
• Fitur Unggulan: Konsumsi BBM irit, Toyota Safety Sense, Electronic Parking Brake
• Rentang harga: Mulai dari Rp517 juta