JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM – iDrive merupakan sistem komunikasi yang dibuat oleh BMW.
iDrive digunakan untuk mengendalikan sebagian besar sistem kendaraan pada kendaraan BMW terbaru.
iDrive pertama kali diluncurkan pada tahun 2001 dan mobil pertama kali yang menggunakan iDrive merupakan BMW model Seri 7 (E65).
BACA JUGA:Tips Memilih Sarung Jok Mobil yang Sesuai Dengan Budget Kalian
iDrive dipergunakan untuk mengontrol AC, sistem audio (radio dan pemutar CD) sistem navigasi serta sistem komunikasi.
Generasi iDrive
• iDrive Generasi pertama
sistem kendali baru yang diluncurkan BMW adalah BMW iDrive.
Seri 7 merupakan mobil pertama yang menggunakan iDrive pada sistem pengendali infotaiment dan komunikasi mobil.
Pada iDrive generasi pertama ini pada BMW menggunkana sistem knop model putar dalam pengoperasian menu.
BACA JUGA:Jangan Asal! Begini Cara yang Benar Merawat Kulit Jok Mobil Agar Awet
Dalam mengatur menu dan customization display terdapat dua buah tombol shortcut untuk mengendalikan iDrive.
Layar yang diguanakan berukuran 8.8 inchi dengan sistem operasi windows CE.
Fitur yang dimiliki oleh iDrive gen pertama ini menggunakan CD sebagai navigasi dan setelah itu pada tahun 2003 diupdate menggunakan DVD.
Penambahan fitur pada tahun 2005 iDrive dilengkapi dengan CD charger dan konektivias iPod, multimedia, dan interface video dan terdapat pilihan opsional seperti BMW Night Vision dan kamera parkir. BMW 3 Series E90, 5 Series E60, BMW X5 E70, dan BMW X6 E71 merupakan generasi pertama yang mendapatkan update iDrive.