• Produsen Mobil Listrik Pertama
BMW merupakan perusahaan yang pertama memproduksi mobil listrik pada tahun 1972 yang diberi nama BMW 1602e.
Pada awalnya mobil ini merupakan prototipe pada tahun 1969 yang diperkenalkan pada publik saat Olimpiade 1972 di Munich.
Dengan 12 baterai lead-acid yang terhubung ke palet undercarriage.
Gearbox manual digantikan oleh mesin listrik Bosch dan kipas bagian dalam dipasang untuk menjaga seluruh pengaturan agar tetap dingin.
Namun produk BMW 1602e tidak pernah dijual kepasaran, karena standar dan juga performanya yang rendah dibandingkan dengan kendaraaan BMW yang lainnya.
Waktu untuk pengisian baterainya hanya 20 menit.
Meskipun produk ini termasuk produk yang gagal, model ini menjadi landasan bagi perusahaan untuk memproduksi mobil listrik masa depan.