4 Cara Kerja Stang Seher Pada Sepeda Motor Bagi Kalian yang Belum Tahu

Sabtu 13-07-2024,19:00 WIB
Reporter : Ade Nugroho
Editor : Ilham

JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM –  Mekanisme kerja dari stang piston adalah untuk menghasilkan pergerakan pada mesin.

Cara kerjanya yaitu dengan membakar bahan bakar di bagian poros engkol yang terhubung dengan stang seher. Kemudian energi lurus akan diubah menjadi energi gerak atau energi putar. 

Perubahan energi tersebut terjadi seiring berlangsungnya pembakaran bahan bakar di ruang bakar mesin.

BACA JUGA:Mengenang Masa Kejayaannya Suzuki TS 125 yang Melegenda

Energi tersebut selanjutnya akan diteruskan ke bagian-bagian silinder lainnya sehingga semua mesin bisa bergerak dengan optimal. Adanya batang piston sangat membantu merubah volume silinder mesin.

Bagian piston akan bergerak dari TMA ke TMB.

Jadi selama mesin motor hidup, maka piston akan bergerak naik turun untuk menghasilkan tenaga.

Tenaga itulah yang digunakan motor untuk berakselerasi dengan kecepatan pelan hingga tinggi.

BACA JUGA:Kenali 6 Penyebab Ban Tubeless Sering Kempes

Ciri-Ciri Stang Seher Rusak

Setelah melihat informasi seputar stang seher, kini kalian wajib mengenali ciri-ciri stang piston yang baik atau sudah rusak.

Ada beberapa tanda kecil maupun besar yang bisa kalian ketahui dengan mudah. Kira-kira apa saja ciri-cirinya? Berikut penjelasannya.

• Terdengar Suara Keras Pada Mesin

Seperti halnya bagian mesin yang mengalami kerusakan, tanda awal yang biasa muncul adalah terdengar suara keras atau sedikit berat pada mesin motor.

Kondisi ini bisa terjadi saat kalian sedang menghidupkan motor. 

Kategori :

Terpopuler