JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM – Bagian motor yang memiliki peran penting ini harus dalam kondisi baik untuk bisa digunakan dengan baik pula.
Jika gir sudah mulai bermasalah, sebaiknya kalian mengganti atau merawatnya secara rutin.
Berikut ini gejala-gejala kerusakan motor yang disebabkan oleh gir yang bermasalah.
BACA JUGA:Ikuti 4 Cara Ini Agar Tidak Menjadi Lane Hogger yang Dapat Menghambat Arus Lalu Lintas
• Laju Motor Tersendat
Tanda yang pertama yaitu laju motor akan tersendat saat dilajukan.
Hal ini dapat dirasakan saat melaju dalam kondisi pelan maupun lumayan cepat.
Laju motor akan tidak stabil seperti terguncang.
Hal itu dikarenakan perputaran roda dan rantai tidak berfungsi dengan baik.
BACA JUGA:Kenali 5 Penyebab Rantai Motor Terlalu Berisik
Selain itu, penyebab lainnya yaitu seal penghubung antara mata rantai juga sudah getas akibat pemakaian.
Kemungkinan besar rantai motor mengalami aus, dan gir motor keadaannya sudah lancip akibat terkikis.
• Rantai Renggang
Selain itu bisa juga ditandai dengan rantai motor yang sudah mulai renggang.
Hal itu bisa dilihat di bagian bawah rantai, yang posisinya mengayun atau hampir menyentuh permukaan jalan.