Pameran GIIAS Surabaya 2024 akan menghadirkan total dari 30 merek kendaraan bermotor, termasuk 19 kendaraan penumpang yang terdiri dari; Audi, Chery, Citroen, Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mitsubishi Motors, Nissan, Seres, Suzuki, Toyota, VinFast, Volkswagen, dan Wuling.
Serta dari kendaraan komersial hadir DFSK.
Hadir juga 10 kendaraan roda dua seperti; Alva, Aprilia, Kupprum, Moto Guzzi, Piaggio, Polytron, Royal Enfield, United E-motor, Vespa dan Volta. Selain itu, lebih dari 15 merek industri pendukung juga turut hadir pada GIIAS Surabaya 2024.
Vista menambahkan, “Kehadiran merek yang lebih banyak juga akan tercermin pada area test drive dan test ride yang kami sediakan menjadi lebih besar dan lebih lengkap, memungkinkan pengunjung untuk menjajal berbagai varian mobil dan motor impian mereka di GIIAS Surabaya 2024.”
BACA JUGA:Kopdar Merdeka With Suzuki Trada dan Ubiklan
GIIAS Surabaya 2024 juga mendapatkan dukungan penuh dari berbagai lini industri.
Astra Financial kembali hadir sebagai platinum sponsor GIIAS Surabaya 2024 bersama FIFGROUP, Astra Credit Companies, Toyota Astra Finance Services, Asuransi Astra, Astra Life, AstraPay, Maucash, Moxa, SEVA dan BANK SAQU by Bank Jasa Jakarta Selain itu, GIIAS Surabaya 2024 juga mendapat dukungan dari Shell Helix, JKIND, Superchallenge dan Kahf.
Segala keseruan dan pengalaman otomotif yang hanya bisa didapatkan selama 5 hari penyelenggaraan pameran GIIAS Surabaya 2024 tentunya wajib menjadi agenda yang tidak boleh dilewatkan oleh para pengunjung GIIAS 2024.
Para pengunjung dapat memanfaatkan promo tiket terbatas yang tersedia secara online melalui aplikasi Auto360:
• Pre-Sale yang akan berlangsung pada 13 hingga 15 Agustus 2024 mulai pukul 18.00 WIB dengan harga tiket spesial senilai Rp 10.000,- berlaku untuk tiket weekend maupun weekday.
• Pre-Sale khusus menyambut perayaan HUT Republik Indonesia pada 17 Agustus 2024 dengan harga tiket spesial senilai Rp 17.000,- berlaku untuk tiket weekend maupun weekday.
Selanjutnya, regular tiket secara online melalui aplikasi yang sama yaitu Auto360 akan dapat digunakan pada 18 Agustus 2024 dengan harga tiket weekdays (Rabu-Jumat) Rp. 25.000,- dan Rp. 40.000,- untuk weekends (Sabtu-minggu). Tiket juga tersedia secara on the spot yang dapat di beli pada area pameran dengan harga weekday (Rabu-Jumat) Rp. 35.000,- dan Rp. 50.000,- pada weekend (Sabtu-Minggu).
GIIAS The Series 2024
GIIAS the series 2024 akan hadir diempat kota strategis di Indonesia, yakni:
GIIAS Tangerang : 18–28 Juli 2024 di ICE – BSD City, Kab. Tangerang