JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM --- GWM Indonesia dan Inchcape Automotive Indonesia dengan bangga mengumumkan peluncuran GWM Haval Jolion HEV.
SUV hybrid unggulan yang kini diproduksi secara lokal di pabrik Inchcape Manufacturing Facility di Wanaherang, Bogor, Jawa Barat.
Acara meriah ini tidak hanya menjadi perayaan atas dimulainya produksi mobil yang praktis, efisien, dan nyaman dikendarai, tetapi juga menandai langkah penting dalam memperkuat sektor otomotif Indonesia.
Sejak pertama kali diperkenalkan di pasar Indonesia pada Juli 2024, Haval Jolion HEV telah berhasil mencuri perhatian masyarakat dengan fitur-fiturnya yang inovatif dan performa yang luar biasa.
Acara peresmian yang diadakan di Hall 7 Inchcape Manufacturing Facility dipenuhi dengan kegembiraan, mulai dari pemotongan pita hingga perakitan pertama Haval Jolion HEV dalam negeri.
Momentous ini tidak hanya menunjukkan komitmen Inchcape dalam mendukung industri otomotif Indonesia, tetapi juga sebagai bukti nyata dari kerjasama strategis global antara Inchcape dan GWM.
Para tamu VIP yang hadir dalam acara ini termasuk Global Executive Team dari Inchcape Plc seperti Duncan Tait, Adrian Lewis, dan Ruslan Kinebas.
Mereka semua menyampaikan kebanggaan mereka atas kolaborasi yang sukses antara Inchcape dan GWM.
GWM Indonesia Rayakan Peluncuran GWM Haval Jolion HEV Rakitan Lokal Pertama-GWM Indonesia-GWM Indonesia
Ruslan Kinebas, CEO, APAC, Inchcape Plc, menyatakan, “Kemitraan strategis global dengan GWM ini membuktikan bahwa Inchcape adalah distributor global yang dapat diandalkan, memberikan pengalaman luar biasa bagi pelanggan kami. Kami sangat antusias melihat kesuksesan GWM di Indonesia.”
Khoo Shao Tze, President Director, Inchcape Automotive Indonesia, juga memberikan komentarnya, "Sebagai distributor otomotif independen global terkemuka, kami berkomitmen untuk membangun merek-merek otomotif terbaik di pasaran.
Pendirian jalur perakitan lokal bagi GWM adalah langkah penting dalam menjaga komitmen kami terhadap pasar Indonesia.