Tim Mitsubishi Ralliart telah melakukan rangkaian ujicoba ketahanan dari mobil reli Triton.|Foto: dok. Mitsubishi Motors|
TOKYO, OTOMOTIFXTRA – Tim Mitsubishi Ralliart telah melakukan rangkaian ujicoba ketahanan dari mobil reli Triton di rute jalan raya dan off-road di Thailand pada 27-29 Juni 2022.
Ujicoba ini dilakukan untuk menghadapi kompetisi Asia Cross Country Rally (AXCR) 2022.
Dalam uji tes ketahanan, mobil dikondisikan dengan beban dan kapasitas tinggi, layaknya pertarungan dalam reli.
Balapan tersebut berfokus pada keandalan serta daya tahan sasis dan mesin.
BACA JUGA: Mitsubishi Gelar Eksibisi dan Auto Show di 13 Kota Besar, Lihat Lokasinya
Untuk menguji performa mobil reli di lingkungan yang mirip dengan lintasan sebenarnya, tim menggunakan lintasan 10 kilometer.
Sepanjang jalurnya menggabungkan rentang kecepatan tinggi, jalan berkerikil kasar, dan lintasan hutan sempit yang berkelok-kelok.
Hiroshi Masuoka, Direktur Tim Mitsubishi Ralliart mengatakan, Triton memiliki rangka sasis yang kuat dan performa handling yang sangat baik.
"Kami memutuskan mengurangi bobot kendaraan secara minimal untuk modifikasi reli sambil memanfaatkan kekuatan aslinya sebanyak mungkin," ujar Masuoka dalam keterangannya, Jumat (15/7/2022).
BACA JUGA: Baru Diresmikan, Dealer Mitsubishi di Sedayu City Kelapa Gading Tawarkan Promo Aksesori
Hasilnya, lanjut dia, mobil reli menunjukkan performa yang luar biasa sepanjang tes ketahanan lebih dari 800 kilometer dalam dua hari.
"Sekarang kami yakin bahwa persiapan kami berada di jalur yang tepat," Masuoka menambahkan.
AXCR sendiri adalah reli lintas alam yang sangat berat, dengan rute sepanjang 2 ribu kilometer melalui medan alam yang unik di Asia Tenggara.
+++++