JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM - Suzuki Ertiga 2017 masih menggunakan mesin berkode K14B DOHC 4 silinder berkapasitas 1.400 cc dengan tekonologi VVT.
Mesin K14B milik Suzuki Ertiga generasi pertama yang lahir pada 2012 hingga 2017 ini diklaim sanggup menyemburkan tenaga 92,4 dk pada 6.000 rpm dan torsi 130 Nm pada 4.000 rpm.
Kemudian pada 2018 Suzuki Ertiga mendapatkan penyegaran secara keseluruhan alias model all new, dengan tampilan eksterior, interior, hingga jantung pacu baru.
Suzuki Ertiga terbaru menggunakan mesin baru berkode K15B dengan kubikasi 1.500 cc, yang diklaim lebih bertenaga dan efisien.
BACA JUGA:Penyebab Baterai Hyundai IONIQ 5 Drop, Ada Masalah Dibagian BMS
Mesin baru Suzuki Ertiga K15B di atas kertas sanggup menghasilkan tenaga 104,7 dk pada 6.000 rpm dan torsi 138 Nm pada 4.400 rpm.
Adapun dari segi fitur keselamatannya, Suzuki Ertiga terbaru sudah dilengkapi Electronic Stability Program (ESP) untuk varian GX ESP saja.
Lalu untuk pengereman sudah mengadopsi Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake Distribution (EBD).
Terdapat pula dual airbags, ISOFIX, dan sabuk pengaman tiga titik tersedia di seluruh tipe Suzuki Ertiga.
BACA JUGA:Hati-hati, Tol Jakarta-Cikampek Sedang Ada Perbaikan, Simak Titiknya
Dengan budget Rp 150 jutaan, Anda bisa membawa pulang Suzuki Ertiga yang tergolong masih muda yaitu keluaran 2017 hingga 2018.