Ternyata Sunroof Punya Segudang Manfaat Loh, Bukan cuma Buat Gaya

Ternyata Sunroof Punya Segudang Manfaat Loh, Bukan cuma Buat Gaya

JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM - Sunroof ternyata memiliki beragam fungsi yang berkaitan dengan kenyamanan dan kebersihan kabin mobil.

Pertama, sunroof berfungsi untuk memberikan pengalaman berkendara yang lebih menyenangkan. 

Sebab secara visibilitas, pengendara dan penumpang dapat melihat pemandangan di atas atap.

Kedua, dengan adanya sunroof, sinar matahari dapat masuk ke dalam kabin dan membuat rasa berkendara yang lebih nyaman. 

BACA JUGA:Ketahui, ini Batas Aman Mobil Terobos Genangan Air

Selain itu, sinar matahari juga berfungsi membunuh kuman dan bakteri yang menempel di dalam kabin.

Terakhir, sunroof dapat digunakan untuk membuat sirkulasi udara segar masuk ke dalam kabin. 

Hal ini tak hanya membuat sirkulasi udara menjadi lebih segar, tapi kabin juga terhindar dari bau yang tidak sedap.

Selain itu dengan adanya sirkulasi udara di dalam mobil, zat-zat berbahaya yang mengandung gas dapat hilang.

Cara Merawat Sunroof

BACA JUGA:Simak, ini Perbedaan Matik Innova Zenix Hybrid vs Bensin

Layaknya komponen lain di mobil, sunroof sebaiknya dirawat agar terus bekerja secara optimal. 

Proses perawatan dari panoramic sunroof tidaklah jauh berbeda dengan perawatan kaca mobil karena material utama dari panoramic sunroof adalah kaca.

Untuk merawat kaca dari sunroof ini, maka kita dapat melakukan pembersihan secara berkala agar kaca tidak berjamur.

Temukan konten otomotifxtra.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya