Komitmen BYD Dalam After Sales Untuk Masyarakat Indonesia
Komitmen BYD Dalam After Sales Untuk Masyarakat Indonesia -BYD-BYD
Komitmen BYD Dalam Sisi Aftersales and Partnership
BYD menunjukkan komitmen kuat dalam menjalin kemitraan dengan dealer lokal di Indonesia, seperti Arista Group, Haka Auto, Harmony, dan Bipo Auto.
BYD secara aktif mengembangkan jaringan dealer di berbagai wilayah di Indonesia dengan target mencapai 50 showroom pada akhir tahun 2024.
BYD juga memastikan bahwa setiap dealer menawarkan 3S (Sales, Service, Spare Parts) dimana konsumen dapat membeli unit BYD, mendapatkan layanan purna jual, dan membeli suku cadang asli di satu tempat.
BYD berkomitmen menghadirkan teknologi inovatif dan layanan berkualitas tinggi kepada konsumen Indonesia melalui kemitraan dengan dealer yang memiliki reputasi baik dalam melayani konsumen otomotif.
BACA JUGA:Ada Promo Dashcam Dekka di GIIAS 2024, Mulai Rp 900 Ribuan
Komitmen BYD Dalam After Sales Untuk Masyarakat Indonesia -BYD-BYD
Setiap dealer BYD melayani perawatan berkala yang berlaku untuk seluruh tipe unit.
Untuk servis pertama, para pelanggan mendapatkan garansi mencapai 5.000 KM atau tiga bulan (mana yang tercapai lebih dahulu).
Sedangkan untuk servis kedua dan selanjutnya, garansi berlaku setiap kelipatan 20.000 km atau satu tahun (mana yang tercapai lebih dahulu).
Servis bebas biaya untuk jasa dan suku cadang Atto 3, Seal, dan Dolphin berlaku hingga 60.000 km atau empat tahun. Sementara untuk perawatan M6, pelanggan tetap dikenakan biaya servis dan suku cadang.
BACA JUGA:Debut Perdana HYPTEC HT dan AION ES di GIIAS 2024 AION Indonesia Menawarkan Garansi Seumur Hidup
Terlepas dari penjualan mobil listrik, BYD juga fokus kepada pengembangan ekosistem kendaraan listrik yang lebih luas, seperti menyediakan fasilitas pengisian daya dan layanan pendukung lainnya.
Hal ini sekaligus mendukung pertumbuhan industri otomotif lokal dalam menciptakan lapangan kerja serta berkontribusi pada perekonomian Indonesia. Dengan komitmen yang kuat ini, BYD berharap dapat menjadi pemain utama dalam pasar kendaraan listrik di Indonesia dan berkontribusi pada transisi menuju transportasi yang lebih berkelanjutan.
Keunggulan BYD Dalam Sisi Cost Ownership
Temukan konten otomotifxtra.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-