Tips Ampuh Hilangkan Baret Kasar di Kaca Mobil dengan Mudah
Begini Cara Mudah Hilangkan Baret di Kaca Mobil--Suzuki
JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM -- Kaca mobil yang baret kasar bukan cuma bikin tampilan jadi kurang oke, tapi juga bisa mengganggu pandangan saat berkendara.
Kalau dibiarkan, lama-lama bisa bikin pengalaman menyetir jadi nggak nyaman. Nah, biar masalah ini cepat terselesaikan, ada beberapa cara praktis yang bisa dicoba untuk menghilangkan baret kaca mobil.
Berikut tips ampuh menghilangkan baret di mobil:
1. Gunakan Pasta Gigi
BACA JUGA:Chery Amankan Posisi Kedua di Pasar Mobil China, Pertumbuhan Penjualan Pesat pada November 2024
BACA JUGA:Perjalanan NETA Auto Indonesia di 2024: Langkah Besar Menuju Masa Depan Mobilitas Listrik
Pasta gigi ternyata nggak cuma buat gigi, lho! Bahan ini juga bisa jadi solusi instan untuk menyamarkan baret halus di kaca mobil. Begini caranya:
- Bersihkan dulu area kaca yang baret.
- Oleskan pasta gigi pada kain lembut.
- Gosokkan perlahan di area baret dengan gerakan memutar.
- Diamkan beberapa menit, lalu bilas dengan air bersih.
Tapi ingat, ya Bradsis! Jangan terlalu sering pakai pasta gigi karena bisa merusak lapisan kaca dalam jangka panjang.
BACA JUGA:Mau Beli Mobil Bekas? Hindari Beli Mobil Bekas Banjir, Ini Risikonya!
BACA JUGA:Meluncur di Pontianak, Chery J6 Tawarkan Solusi Mobilitas Ramah Lingkungan dengan Kemampuan Off-Road
2. Manfaatkan Cerium Oxide
Cerium oxide adalah bubuk kimia yang biasa dipakai untuk menangani baret kaca secara profesional.
Bradsis bisa menemukannya di toko perlengkapan otomotif. Begini cara pakainya:
- Campurkan cerium oxide dengan sedikit air hingga teksturnya jadi pasta.
- Oleskan pasta tersebut pada kain lembut.
- Gosok area baret dengan gerakan memutar sambil ditekan perlahan.
- Bersihkan sisa pasta dengan kain bersih.
Cara ini biasanya jadi pilihan utama mekanik untuk menangani baret yang cukup dalam.
Temukan konten otomotifxtra.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-