Permintaan Membludak, Astra Isuzu Beradu Cepat Dapatkan Kuota Mu-X dan D-Max
Astra Isuzu tengah berupaya penuhi permintaan D-Max dan Mu-X karena banyak diburu pebisnis. |Muhamad Ichsan|
JAKARTA, OTOMOTIFXTRA – PT Astra International Tbk – Isuzu Sales Operation (Astra Isuzu) tengah berupaya penuhi tingginya permintaan Mu-X dan D-Max terbaru.
"Target kami hanya sekitar 100-150 unit per bulan, ternyata permintaannya sejak Maret hingga Juni 2022 sudah dua kali lipat, yakni sampai 300-400 unit,” tutur Chief Operation Officer (COO) Astra Isuzu, Yohanes Pratama, dalam keterangannya, Kamis (16/6).
Dijelaskannya, saat ini Isuzu di Indonesia sedang beradu cepat untuk mendapatkan lebih banyak kuota kiriman Mu-X dan D-Max dari Thailand.
BACA JUGA: Spesifikasi Isuzu All New D-Max Cocok buat Main Tanah
Yohanes mengakui, bahwa dua mobil itu memang laris manis di sejumlah negara. Untuk itu, pihaknya berusaha memenuhi permintaan konsumen.
"Tinggal kita cepat-cepatan dengan negara lain, soalnya ini mobil CBU (Completely Build Up, Red)," ungkapnya.
Kendati begitu, pihaknya tetap optimis bisa tercapai penjualan 1.200 unit dari gabungan kedua mobil itu hingga akhir tahun.
BACA JUGA: Lepas Panther, Isuzu Andalkan MU-X Sebagai Mobil Penumpang
Ia pun menyebutkan, market SUV high 4x4 saat ini terus mengalami peningkatan, setelah pandemi berangsur normal.
"Tingginya permintaan kedua mobil yang diluncurkan di GIIAS 2021 lalu itu dipengaruhi kenaikan market komoditas perkebunan, pertambangan, dan migas," tandasnya.
+++++
Makanya, kata dia, untuk dua produk itu pihaknya memfokuskan penjualan dan aftersales kepada tiga segmen tadi serta perusahaan rental yang melayani segmen tersebut.
Yohanes mengungkapkan, ketertarikan konsumen dengan model terbaru SUV Mu-X dan pikap kabin ganda D-Max karena terlihat gagah.
"Mesinnya juga baru, lebih kompak dari model sebelumnya yang 2.500 cc. Walaupun mesin terbaru ini 1.900 cc, tetapi tenaganya lebih besar," bebernya.
Menurut Yohanes, pihaknya tidak menitikberatkan pada model barunya saja, tetapi juga layanan aftersales yang bisa menjangkau kebutuhan konsumen.
BACA JUGA: Bantu Pelanggan Hadapi COVID-19, Isuzu Berikan Layanan 24 Jam dan Perawatan Dengan Harga Terjangkau.
Isuzu menyiapkan mekanik on site, artinya menempatkan mekanik di site konsumen.
Selain itu, juga menyediakan spare part on site, berdasarkan kebutuhan suku cadang harian.
Program ini menjadi hal yang baru, sebelumnya program itu hanya diterapkan untuk kendaraan truk.
Temukan konten otomotifxtra.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-