Selain Jadi Merek Supercar, Porsche Juga Menggarap eBike, Seperti Apa?

Selain Jadi Merek Supercar, Porsche Juga Menggarap eBike, Seperti Apa?


Porsche mulai menggarap eBike alias motor listrik, selain mobil super premium|Porsche|

JAKARTA, OTOMOTIFXTRA  – Nama Porsche di ranah otomotif dunia sebagai salah satu brand super premium, jelas bukan 'kaleng-kaleng'.

Tapi ternyata kepopuleran nama sebagai salah satu merek papan atas tidak membuat Porsche puas. Karena Porsche juga ingin meningkatkan aktivitasnya di segmen e-bike.

Demi mencapai hasrat tersebut, dua usaha gabungan yang didirikan oleh Porsche dan perusahaan Belanda Ponooc Investment B.V. mulai bergerak.

Porsche eBike Performance GmbH, yang berbasis di Ottobrunn dekat Munich, akan mulai mengembangkan sistem penggerak listrik untuk kendaraan roda dua.

BACA JUGA:Ford Bakal Bawa 600 Unit Ranger dan Everest ke Tanah Air

BACA JUGA:Baru Diresmikan, Bengkel Body and Cat Mitsubishi di Karawang Tawarkan Promo Diskon Segini

Termasuk di dalamnya adalah motor, baterai dan arsitektur perangkat lunak yang diperlukan untuk solusi konektivitas.

Adapun P2 eBike GmbH berbasis di Stuttgart, yang didukung Porsche, bermaksud gunakan sistem penggerak tadi. Untuk merilis generasi terbaru e-bike Porsche, pertengahan dekade ini.

Mantan CEO Porsche Lifestyle GmbH & Co. KG, Jan Becker dipilih sebagai ketua manajemen Porsche eBike Performance GmbH.

+++++


Dalam waktu dekat Porsche eBike bakal dirilis|Porsche|

Becker tidak sendiri, melainkan ditemani rekannya di P2 eBike GmbH, yakni Moritz Failenschmid, yang juga Managing Director di Focus Bikes.

Keduanya adalah sosok ahli yang selama ini telah terbukti dalam hal menyiapkan dan mengembangkan usaha, berorientasi ke depan dan pelanggan.

"Kami lihat potensi besar di segmen e-bike. Inilah sebabnya kami secara konsisten memperluas kegiatan di lingkup ini," kata Wakil Ketua Dewan Eksekutif Porsche AG dan Anggota Dewan Eksekutif untuk Keuangan serta IT, Lutz Meschke.

Selain sistem penggerak kompak dari Fazua yang selama ini diriset, perusahaan yang diketuai Becker akan mengembangkan dan memproduksi pula e-bike merek Porsche.

Kedua kategori produk nantinya akan didistribusikan ke produsen e-bike di dunia. Ke depannya, sistem penggerak listrik akan digunakan pada e-bikes Porsche serta merek lain.

+++++


Porsche eBike, membuktikan kemampuan brand mahal ini dalam menciptakan kendaraan bersistem power elektrik alias kendaraan listrik|Porsche|

Sebagai informasi, dalam beberapa bulan terakhir, Porsche telah mengakuisisi saham di beberapa perusahaan e-bike.

Selain Fazua, merek e-bike asal Kroasia, Greyp, juga diakuisisi. Pada Juni 2022, Porsche meningkatkan kepemilikannya di Fazua dari 20 menjadi 100 persen.

Berbasis di Munich, Fazua dikenal di kalangan para ahli sebagai pendiri e-bike 'ringan'. Sekarang akan digabung menjadi Porsche eBike Performance GmbH.

Kendati demikian, terlepas dari kegiatan usaha gabungan, Porsche terus bekerja dengan mitra lama, Rotwild, pada model e-bike saat ini.

BACA JUGA:Alasan Dovizioso Pensiun di MotoGP, San Marino Jadi Laga Terakhir

BACA JUGA:Ford Kembali Eksis, Buka Dealer 3S Melalui Kepanjangan Tangan Auto Kencana Group

Maret 2021, perusahaan meluncurkan interpretasi sepeda listrik eksklusif dengan Porsche eBike Sport dan Porsche eBike Cross.

Selain itu, Porsche Digital GmbH menawarkan platform untuk layanan digital yang berkaitan dengan bersepeda di bawah merek Cyklaer.

Proyek itu memberi gambaran sekilas, tentang seberapa besar inovasi dalam usaha patungan Cyklaer. Merek peraih banyak penghargaan, dikembangkan bareng Fazua dan Greyp.

Temukan konten otomotifxtra.com menarik lainnya di Google News

Source
Tag
Share
Berita Lainnya