Apa Saja Faktor yang Mempengaruhi Nilai Jual Mobil?
Selanjutnya, sebaiknya kalian juga mengetahui faktor apa saja yang bisa berpengaruh terhadap nilai jual dari mobil bekas.
BACA JUGA:Apa Saja Manfaat Cover Mobil? Ada Hal yang Wajib Kamu Ketahui Nih!
Dengan memperhatikan faktor berikut, maka kalian bisa lebih merawat mobil dengan baik demi menjaga nilainya!
• Usia Mobil
Usia pakai bisa menjadi faktor penting dalam memberikan harga sebuah mobil bekas.
Seiring berjalannya waktu, maka nilai jualnya dapat menurun.
• Jarak Tempuh
Selain usia pakai, kilometer atau jarak tempuh juga menjadi perhatian dan akan berpengaruh terhadap nilai jual dari mobil bekas.
Semakin panjang jarak tempuhnya, maka nilai jualnya akan berkurang.
Maka dari itu, jika ada rencana untuk menjual mobil dalam waktu dekat, kalian bisa coba memperhatikan hal ini.
BACA JUGA:Sabuk Pengaman Mobil Mulai Terasa Macet? Simak Sederet Solusinya Bro!
• Kondisi Keseluruhan Mobil
Selanjutnya, tentu saja kondisi mobil adalah hal vital yang perlu diperhatikan.
Mobil yang berada dalam kondisi baik tentunya lebih tinggi nilai jualnya dibandingkan mobil yang memiliki kerusakan, misalnya lecet, penyok, atau berkarat.
Kondisi mobil dapat dilihat dari berbagai aspek, baik interior, eksterior, maupun mesinnya.