Kaca Mobil Berjamur? Jangan Dijual Sob, Lakukan Trik Ini Saja

Senin 05-02-2024,11:00 WIB
Reporter : Ade Nugroho
Editor : Priya Satrio

BACA JUGA:Lampu Motor Kalian Redup? Mungkin Faktor Ini Jadi Penyebabnya Sob

• Alkohol Kadar 50%-90%


Kaca Mobil Berjamur?Jangan Di jual Sob, Lakukan Ini Aja-freepik-freepik

Bahan kimia yang biasanya digunakan untuk perawatan luka ini juga dapat digunakan untuk membersihkan kaca mobil.

Alkohol dengan kadar 50% hingga 90% banyak dikatakan dapat membantu menghilangkan jamur dari kaca mobil.

Anda cukup membasahi kain dengan alkohol dan gunakan itu untuk menggosok seluruh permukaan kaca mobil.

Usahakan selalu menggunakan kain berbahan lembut agar permukaan kaca mobil Anda tidak tergores.

BACA JUGA:Mau Punya Mobil Baru? Cek Komponen yang Wajib Kalian Tahu Sob

Anda juga bisa menggunakan hand sanitizer untuk membersihkan jamur. Bahan ini berbentuk gel sehingga tidak berpotensi untuk merusak body mobil.

• Pasta Gigi

Bahan yang dipastikan dimiliki hampir di seluruh rumah ini ternyata memiliki kegunaan lain, yaitu membersihkan kaca mobil.

Pasta gigi dapat Anda andalkan untuk membersihkan jamur pada kaca mobil.

Cara membersihkan jamur kaca mobil menggunakan bahan ini tergolong sangat mudah.

BACA JUGA:Jangan Ngaku Baikers, Kalau Belum Tau Cara Menghitung CC Motor

Pertama, Anda dapat mengoleskan pasta gigi pada permukaan kaca mobil yang terkena jamur. Diamkan beberapa saat hingga pasta gigi tersebut mengering.

Setelah kering, kemudian bilas dengan air bersih sekaligus menggosoknya dengan kain lembut hingga jamur hilang.

Kategori :

Terpopuler