Ini Fungsi Noken As Pada Sebuah Sepeda Motor

Senin 15-07-2024,19:00 WIB
Reporter : Ade Nugroho
Editor : Ilham

JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM –  Sebagaimana sudah disebutkan, fungsi  noken as berguna untuk mengatur pasokan bahan bakar ke arah ruang bakar agar bisa dihasilkan tenaga.

Dengan demikian, besar kecilnya tenaga yang dihasilkan, sangat tergantung pada alat ini.

Apabila kerja komponen ini optimal, maka tenaga yang dihasilkan juga optimal.

BACA JUGA:Indikator Motor Kalian Tidak Berfungsi? Lakukan Ini AJa Sob

Demikian juga sebaliknya. Namun demikian, kerja alat ini juga sangat dipengaruhi oleh cara kerja komponen lainnya.

Alat ini merupakan pengatur buka tutup klep yang merupakan jalan masuknya bahan bakar ke arah ruang bakar.

Dengan demikian, noken as tidak bisa bekerja sendiri, tetapi saling berhubungan dengan komponen-komponen lainnya.

Cara Kerja Noken As

Pada intinya, cara kerja alat ini adalah dengan cara mengatur dan menggerakkan katup atau klep dengan cara mendorong dengan dua tonjolan yang digerakkan oleh rantai kamrat atau rantai keteng.

BACA JUGA:Tips Bagaimana Cara Merawat Ban Motor Anda Dapat Bertahan Lama

Pada saat klep mendapat dorongan dari, maka klep in akan terbuka.

Saat itulah bahan bakar dan udara masuk ke ruang bakar.

Kemudian, tonjolan yang lain akan mendorong klep ex.

Ketika klep ex terdorong, maka gas sisa pembakaran yang dihasilkan akan dibuang.

Demikian seterusnya, kerja camshaft ini terus berulang.

Kategori :

Terpopuler