Terbukti! 5 Faktor Penting ini Bisa Menentukan Umur Pakai Aki Mobil Lebih Panjang, Cekidot Sob!

Jumat 13-09-2024,06:00 WIB
Reporter : Ade Nugroho
Editor : T. Sucipto

JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM -- Tidak hanya dijadikan sebagai tenaga penggerak saat mesin dinyalakan dengan electric starter, aki juga berperan penting dalam mendukung kelistrikan dan komponen-komponen lainnya dalam kendaraan. 

Jadi, jangan remehkan peran aki dalam menjaga performa kendaraan Anda tetap prima. 

Nah, kali ini akan dibahas 5 faktor utama yang akan membuat aki kendaraan Anda awet dan tahan lama.

Cara Pemasangan Pertama Kali

Banyak orang yang langsung memasang aki baru di bengkel tanpa memperhatikan hal-hal penting saat pemasangan pertama kali. 

BACA JUGA:Kenapa Skutik Mulai Boros Bensin? Ternyata Beberapa Kebiasaan ini Jadi Biang Keroknya, Sob!

BACA JUGA:Terjawab! 4 Cara Merawat Ban Mobil ini, Ternyata Bisa Bikin Umur Ban Lebih Awet dan Panjang

"Padahal, tahap ini sangat menentukan ketahanan aki kendaraan Anda. Sebaiknya, setelah aki terpasang, pastikan untuk memeriksa kondisi cairan aki apakah sudah mencapai level maksimal atau belum," Yongki, pemilik gerai aki di Pos Pengumben, Jakarta Barat. 

Pastikan juga tegangannya sudah optimal sebelum mulai berkendara. Ingat, langkah awal yang baik akan menentukan masa pakai aki Anda!

Kecocokan Aki Dengan Jenis Kendaraan

Seringkali, kita hanya mengatakan bahwa aki kita rusak dan kemudian menerima rekomendasi aki dari bengkel atau toko. 

Namun, tidak semua aki cocok dengan kendaraan Anda. Pemilihan aki yang salah dapat membuat umur pakai aki menjadi lebih pendek. 

BACA JUGA:Pemula Wajib Baca! Tips Cara Parkir Pararel yang Benar dan Rapi, 3 Poin ini Bisa Jadi Patokan

BACA JUGA:Akhirnya! GWM Indonesia Resmikan Dealer Pertama di Indonesia: GWM Pasteur, Siap Layani Konsumen Bandung dan Sekitarnya

Jadi, pastikan untuk selalu menggunakan aki yang direkomendasikan oleh pabrik atau lakukan services rutin di bengkel resmi agar aki kendaraan Anda tetap awet.

Kategori :

Terpopuler