GIIAS Makassar 2025 Resmi Dibuka Besok di SMMCC: Simak Rute, Akses, dan Harga Tiket Disini!

Rabu 05-11-2025,00:08 WIB
Reporter : Alvin Septian
Editor : Alvin Septian

Start dari area bisnis Panakkukang atau Pettarani, perjalanan menuju SMMCC hanya memakan waktu sekitar 20–25 menit.

Akses utama melalui Jl. A.P. Pettarani menuju akses jalan tol yang berada di Jl. Pettarani dilanjutkan ke Jl. Tol Insinyur Sutami hingga Ke Summarecon Mutiara Makassar Convention Center.

BACA JUGA: ID. BUZZ World Tour 2025 Mampir ke Surabaya, Begini Keseruannya

Untuk kendaraan roda dua, rute dapat ditempuh melalui Jl. Boulevard, kemudian ke Jl. Pettarani, dilanjutkan ke Jl. Perintis Kemerdekaan hingga perempatan Polda.

Selanjutnya, masuk ke Jl. Baddoka, lanjut ke jalan arteri tol, lalu putar balik di terowongan hingga tiba di Summarecon Mutiara Makassar Convention Center.

3. Dari Kawasan Pantai Losari

Bagi pengunjung dari area Pantai Losari atau kawasan wisata di tepi pantai, lokasi pameran dapat ditempuh dalam waktu 20 menit.

Melalui Jl. Penghibur dan Jl. Nusantara, dilanjutkan ke Jl. Tol Reformasi dan diteruskan ke Jl. Tol Insinyur Sutami hingga tiba di kawasan Summarecon Mutiara Makassar Convention Center.

BACA JUGA:Honda 0 Alpha Mejeng di Japan Mobility Show 2025, Siap Dipasarkan Mulai 2027

4. Dari Bandara Internasional Sultan Hasanuddin

Mengambil titik start dari Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, pengunjung yang menggunakan kendaraan roda 4 dapat menempuh perjalanan sekitar 20 menit melalui jl poros bandara baru.

Kemudian masuk ke Jl Tol Insinyur Sutami kemudian melewati terowongan beroanging dan diteruskan ke Jl. Ir. Sutami.

Lalu masuk ke Jl. Rainbow Boulevard diteruskan ke Summarecon Mutiara Makassar Convention Center.

5. Dari Kawasan Pendidikan (Tamalanrea & Biringkanaya)

Dari arah kampus UNHAS atau area industri Biringkanaya bisa melalui Jl. Perintis Kemerdekaan, arahkan kendaraan ke selatan menuju pusat kota.

Setelah ±4 km, belok kiri ke Jl. Jalur Lingkaran Barat dan lanjutkan hingga tiba di SMMCC.

Kategori :