Sukses Garap Rolls Royce Justin Biebier, Musa Tjahjono Modifikasi Honda Civic Nouva Gunakan Produk Aftermarket dari Indonesia

Sukses Garap Rolls Royce Justin Biebier, Musa Tjahjono Modifikasi Honda Civic Nouva Gunakan Produk Aftermarket dari Indonesia


Modifikasi Honda Civic Nouva menggunakan dua produk aftermarket dari Indonesia berupa velg dan bodykit | NMAA

Dikomandani langsung oleh Ryan Friedlinghaus, sang owner workshop yang terkenal di era kejayaan MTV “Pimp My Ride,” modifikasi Honda Civic Nouva ini menjelma menjadi kendaraan yang tidak biasa.

Dalam unggahan di kanal YouTube resmi West Coast Customs, Proses pengerjaan modifikasi unit Honda Civic Nouva ini awalnya didatangkan dengan kondisi sangat tidak terawat.

Sehingga West Coast Custom membuat ubahan design, serta melakukan proses restorasi modifikasi menyasar ke hampir seluruh bagian mobil, meliputi eksterior, interior, kaki-kaki hingga swap engine dengan versi transmisi manual 5 percepatan.

"Jesse dari Full Send membawa mobil itu kepada kami (WCC). Kami mencoba memberikan yang terbaik seperti yang biasa kami lakukan disini. Tentu saja produk Indonesia: DNZ Wheels dan Bodykit Project J adalah menu utama yang ingin kami sematkan, dan harus kami akui kualitas produk Indonesia ini sudah memiliki kelas Dunia," ujar Musa Tjahjono, Head Designer West Coast Customs.

BACA JUGA:Intip Spesifikasi Custom Pelek HSR Wheel Milik Haruns Maharbina, Masih Dalam Pengerjaan Nih

Capaian dua produk aftermarket dari Indonesia yang merambah ke mancanegara ini membuat National Modificator and Aftermarket Associaton (NMAA) Indonesia merasa Bangga.

Sebagai asosiasi modifikasi di Indonesia National Modificator and Aftermarket Association (NMAA) mendukung selalu setiap kreasi karya anak bangsa bisa ekspansi ke luar negeri.

"Kehadiran dua produk otomotif buatan Indonesia di West Coast Customs merupakan pencapaian positif bagi industri di masa keterbatasan sekarang ini. Apalagi, WCC merupakan World Famous Automotive Workshop atau kita sebut 'etalase modifikasi dunia bagi dunia otomotif khususnya modifkasi, salute untuk DNZ Wheels dan Project J" ujar Founder NMAA Andre Mulyadi.

 

Temukan konten otomotifxtra.com menarik lainnya di Google News

Source
Tag
Share
Berita Lainnya