Cara Rawat Coilover Agar Awet Digunakan, Gampang dan Praktis

Cara Rawat Coilover Agar Awet Digunakan, Gampang dan Praktis

JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM - Coilover sejatinya hampir minim perawatan karena sudah didesain untuk bekerja di area kaki-kaki mobil.

Yang paling penting itu coilover harus dijaga kebersihan di area ulirnya.

Kotoran seperti pasir atau debu kerap menjadi biang kerok macetnya ulir adjustable coilover.

Karena pasir atau debunya masuk di antara ulir, jadi pas diputer dia jadi menghambat.

BACA JUGA:Bahaya Perbaiki Pelek Mobil yang Retak dengan Senyawa Berbeda, Bisa Sebabkan Kebocoran Badan Pelek

Jadi kalau pas mau pasang, itu sebaiknya dratnya disemprot cairan penetran seperti WD-40, biar bersih.

Selain itu ia juga mewanti-wanti agar setelah coilover terpasang atau setelah diatur ulang, harus dibersihkan lagi.

Intinya pas mau pasang, atau habis setting ulang, kondisi ulir coilover harus bersih, kalau bisa semprot pakai cairan penetran tadi

Karena apabila coilover sudah mulai seret atau macet akibat kotoran, bisa merusak ulir drat yang ada di dalam.

BACA JUGA:Update Harga Motor Bekas Yamaha Mio J 2019

Apalagi kalau sudah mulai seret, terus dipaksa putar, wah itu ulirnya bisa rusak.

Karena apabila ulir rusak, maka coilover jadi macet dan tidak bisa diperbaiki kembali.

Temukan konten otomotifxtra.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya