Buka Deposito di FUNDbank, Bisa Langsung Bawa Pulang Mobil? Begini Caranya
Buka Deposito di FUNDbank, Konsumen Bisa Langsung Bawa Pulang Jetour Dashing--Jetour Indonesia
JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM -- PT Jetour Sales Indonesia bersama Fundbank Digital Bank by Fundtastic menghadirkan cara baru memiliki mobil lewat program kolaborasi bertajuk “From Saving to Dashing”.
Skema ini menawarkan konsep kepemilikan kendaraan yang tidak mengandalkan cicilan atau kredit, melainkan memanfaatkan strategi menabung melalui deposito.
Berbeda dari pembiayaan konvensional, program ini memungkinkan konsumen mendapatkan Jetour Dashing hanya dengan membuka deposito di FUNDbank.
Dana yang ditempatkan tetap berkembang layaknya deposito biasa, namun konsumen langsung memperoleh unit mobil sebagai bentuk benefit, tanpa bunga tambahan, tanpa provisi, dan tanpa biaya lain.
BACA JUGA:Chery Klarifikasi Insiden SUV Anyarnya Melorot di Tanjakan Ekstrem China, Begini Penjelasannya
BACA JUGA:Aldi Satya Mahendra Siap Tempur di WorldSSP 2026 Bareng AS Racing
Konsep inovatif ini menempatkan mobil sebagai hasil dari pengelolaan dana, bukan sebagai beban angsuran.
Dengan menyimpan dana pada jumlah dan tenor tertentu, konsumen bisa menikmati dua keuntungan sekaligus: deposito tetap berjalan dan mobil diberikan sebagai hadiah langsung.
Caroline Ling, Vice President PT Jetour Sales Indonesia, menyebut program ini sebagai langkah menghadirkan solusi finansial yang lebih cerdas.
"Melalui kolaborasi ini, kami ingin memberikan akses solusi finansial yang lebih cerdas dan bernilai jangka panjang, sehingga konsumen dapat menikmati pengalaman kepemilikan kendaraan yang tidak hanya nyaman, tetapi juga menguntungkan secara finansial,” paparnya.
BACA JUGA:Daihatsu Catat Penjualan Stabil, Gran Max Pick Up Tetap Jadi Andalan Pasar
BACA JUGA:Dorong Adopsi EV, Citroën Pasok Ë-C3 Electric untuk Armada Express Transindo
Dalam program ini, konsumen cukup menempatkan dana mulai dari Rp 1,95 miliar hingga Rp 2 miliar dalam bentuk deposito berjangka tiga sampai lima tahun.
FUNDbank sendiri menawarkan tingkat bunga antara 3,25% hingga 6% per tahun, menyesuaikan pilihan paket dan tenor yang dipilih.
Temukan konten otomotifxtra.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-
